SumtraTimes.co.id – Kepala Lembaga Pendidikan dan Pelatihan (Kalemdiklat) Polri, Komjen Pol Arief Sulistyanto, melakukan kunjungan ke Sekolah Kepolisian Negeri (SPN) Polda Riau, yang berada di Kabupaten Kampar, Jumat (28/2).
Dalam kunjungannya ini, Komjen Arief melihat langsung sejumlah fasilitas di SPN yang baru saja dibangun tersebut.
Didampingi Kapolda Riau Irjen Pol Agung Setya Imam Effendi, Komjen Arief juga melakukan secara simbolis penanaman seribu pohon di lingkungan SPN tersebut. Bukan hanya itu, usai melakukan penanaman pohon, Komjen Arief juga mengunjungi Masjid SPN.
Dia bahkan memberikan langsung nama masjid SPN tersebut, yakni Masjid Al-Maghfiroh.
“Al-Maghfiroh artinya adalah ampunan. Saya berharap, SPN ini akan melahirkan polisi-polisi yang pemaaf, penyayang, pengayom, dan penyantun masyarakat. Mudah-mudahan bisa memberikan berkah pada polisi yang bertugas,” kata Komjen Arief, usai menandatangani prasasti peresmian masjid tersebut.
Usai meresmikan dan memberi nama masjid, rombongan kemudian meninjau langsung Gedung Utama Setya seluruh lingkungan SPN Polda Riau. Komjen Arief didampingi Kapolda Riau juga bertemu dengan 203 siswa yang tengah menjalani pendidikan di SPN Polda Riau.
“Saya pesankan kepada siswa yang pada hari Senin nanti akan dilantik, agar menjadi polisi yang profesional, polisi yang baik, pelindung, pengayom dan pelayan bagi masyarakat. Saya ingatkan, bahwa mereka dididik dan dibiayai oleh rakyat. Sehingga mereka harus kembali ke tengah-tengah masyarakat, dan harus bisa menjadi pelindung rakyat, apapun situasinya,” ujarnya. (sumber: Indonesiainside.id)
Editor : Amran