BAGANSIAPIAPI, sumatratimes.co.id – Satgas Covid 19 kecamatan Bangko melaksanakan penyemprotan cairan disinfektan ke sejumlah sekolah, Kamis (03/09/2020). Pelaksanaan penyemprotan tersebut langsung dipimpin camat Bangko H.Rijalul Fikhri,SE
“Angka covid-19 di Riau semakin tinggi. Oleh sebab itu mari bersama-sama kita berdoa agar siswa kita yang akan belajar tatap muka nanti tidak terdampak covid-19,”ujar Rijalul Fikri.
Dalam kesempatan ini, Camat Bangko mengucapkan terima kasih kepada semua pihak sekolah yang telah ikut berkerjasama dalam upaya melakukan penyemprotan cairan disinfektan.
Lanjut Ia, pihaknya tidak berkeberatan jika pihak sekolah ingin melakukan penyemprotan. Kata Ia, kerjasama antara pihak yayasan dan sekolah dengan pihak kecamatan dalam upaya melakukan beberapa langkah pencegahan covid 19 sangat diperlukan, salah satunya penyemprotan cairan disinfektan dan sekolah wajib mematuhi protokol kesehatan.
Kegiatan penyemprotan disinfektan, kata ia, tidak membedakan sekolah negeri maupun sekolah swasta namun pihak gugus tugas terus berupaya dan berusaha melakukan penyemprotan selagi sekolahnya bisa dijangkau oleh petugas.
“Jika ada sekolah yang tidak terjangkau karena keterbatasan petugas kami maka kami akan sampaikan kepada Lurah dan Datuk Penghulu yang wilayah kerjanya ada sekolah-sekolah agar dilakukan penyemprotan disinfektan,”jelasnya.
Sementara itu ditempat yang sama, Koordinator Perguruan Methodis, Darpin menyampaikan ucapan terima kasih kepada pihak pemerintah kecamatan yang telah melakukan penyemprotan cairan disinfektan di sekolahnya.
“Mudah-mudahan kedepan kerjasama yang baik dapat berlanjut untuk seterusnya. Kami pihak sekolah Methodis telah melakukan berbagai persiapan sesuai arahan Bupati melalui Dinas Pendidikan dan camat Bangko. Kemaren kami sudah mengundang orang tua siswa untuk meminta kesepakatan apakah anaknya diizinkan sekolah untuk belajar tatap muka atau masih belajar jarak jauh,”tuturnya.
Sedangkan kapan dilaksanakan belajar tatap muka, pihaknya masih menunggu keputusan pemerintah daerah. (gun)