BAGANSIAPIAPI, sumatratimes.co.id – Wakil ketua DPRD Rohil Basiran Nur Efendi menyambut kunjungan kerja anggota DPRD Labuhan Batu, Sumut di ruang sidang kantor DPRD Rohil jalan Pesisir Sungai Rokan komplek perkantoran batu enam Bagansiapiapi, Senin (05/10/2020). Tampak sekwan Rohil Sarman Syahroni,ST, Kadis Perikanan Rohil M.Amin dan sejumlah anggota DPRD Rohil. Sedangkan rombongan dari Labuhan Batu diantaranya wakil ketua DPRD Labuhan Batu Abdul Karim Hasibuan,SH sebagai koordinator komisi II beserta H.Fauzi ketua komisi II DPRD Labuhan Batu dan Rifai Tambunan anggota komisi II beserta staff dan tim kreatif sekitar 11 orang.
“Kami dari DPRD Labuhan Batu pada hari ini mendapat kesempatan diterima oleh anggota DPRD Rohil di kantor DPRD Rohil ini,”kata wakil ketua DPRD Abdul Karim Hasibuan,SH sebagai koordinator komisi II DPRD Labuhan Batu kepada journalis sumatratimes.co.id ketika ditemui di ruang kantor DPRD Rohil Jalan Pesisir Sungai Rokan komplek perkantoran batu enam Bagansiapiapi, Senin (05/10/2020).
Dijelaskannya anggota DPRD Labuhan Batu melakukan kunjungan kerja (Kunker) ke Rokan Hilir khususnya DPRD Rohil untuk sharing informasi terkait pembinaan terhadap nelayan di bidang perikanan laut dan petani perikanan air tawar di darat.
“Kami juga melihat pembinaan koperasi terhadap UMKM dan IKM yang ada di Rohil ini. Dimana kami sebagai komisi II yang tupoksi berkaitan dengan kesejahteraaan sosial diantaranya untuk petani, nelayan dan koperasi IKM/UMKM,”tuturnya.
Dikatakannya, sasarannya saat ini khususnya terhadap pembinaan perikanan darat. Karena selama ini persoalan nelayan Labuhan Batu pada pakan untuk ikan yang cukup mahal.
“Oleh sebab itu kami ingin menggali informasi terkait dengan pengolahan pakan ikan yang murah dan lebih menguntungkan bagi nelayan. Di daerah Rokan Hilir ini kami dengar sudah ada beberapa kelompok nelayan yang sudah mengolah pakan ikan sendiri dengan biaya murah. Hal ini sudah dijelaskan oleh kadis perikanan Rohil tadi,”pungkasnya.
Sementara itu kadis perikanan M.Amin menjelaskan kunker anggota DPRD Rohil tersebut, dia menyampaikan budidaya kerang di Rohil yang berkembang dan cocok dan sama kondisi wilayahnya dengan mereka.
“Kemudian budidaya ikan di kolam dengan memanfaatkan ikan ikan hasil tangkapan nelayan untuk dijadikan pakan ikan. Mereka ingin melihat langsung pengolahan tersebut. Mengolah pakan ikan sederhana saja yakni ikan dicincang ditambah desak dan garam dan langsung digiling sehingga mereka belajar tidak lama. Mereka akan langsung kita bawa ke lokasinya langsung di Ruslan Jalan Bulan Bagansiapiapi,”pungkas kadis perikanan Rohil M.Amin. (gun)