Porkab Rohil pertama ini memperebutkan 384 medali, terdiri dari 123 medali emas, 123 medali perak dan 138 medali perunggu. Diikuti 1.933 atlit dari 18 kecamatan di Rohil, terdiri dari 1.573 atlit, 222 pelatih, serta 158 official.
Porkab Rohil 2019 ini berbarengan dengan pembukaan pekan olahraga Special Olympic Indonesia (SOIna) tingkat Kabupaten Rohil 2019.
Wabup Rohil H Jamiludin menyampaikan apresiasi dan mengucapkan terima kasih kepada Ketua KONI Rohil yang telah menggagas kegiatan PORKAB itu dan berharap terlaksana dengan sukses
“Kami atas nama Pemkab Rohil mengucapkan terima kasih kepada Pak Asrul, mantan Sekretaris Faerah Kabupaten Rokan Hilir atas gagasan, atas ide yang dicetuskan. Pantas kita berikan aplus untuk beliau,” kata Wabup Drs H Jamiludin.
Wabup Jamiludin juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh elemen terkait pihak kecamatan yang telah turut berkontribusi atas terlaksananya acara PORKAB Rohil ini.
“Kami yakin dan kami percaya bahwa dalam waktu yang singkat acara ini bisa terlaksana dengan dana yang begitu minim. Kami, Pemkab Rohil, sekali lagi mengucapkan terima kasih kepada panitia pelaksana,” ujar Wabup.
Wabup Rohil juga mengucapan terima kasih kepada para Camat, KONI Kecamatan dan Pengurus Cabor Kecamatan yang telah mengirimkan atlit-atlitnya berpartisipasi pada perhelatan olahraga terbesar ditingkat kabupaten ini.
Wabup juga mengingatkan tiap kontingen agar menjunjung azas fair play dalam pertandingan. “Kami juga yakin, para atlit, kontingen, menjunjung tinggi sportifitas dalam bertanding,” pungkas Wabup. ***
Redaksi : Amran