SumatraTimes.co.id – Jalan Sungai Sampai Niat, yang merupakan jalan pelantar semen, yang menghubungkan Panipahan Darat dan Panipahan Laut, di Kecamatan Pasir Limau Kapas (Palika), Rokan Hilir (Rohil).
Penghulu Kepenghuluan Panipahan Edi Syahrial, mengatakan jalan pelantar tersebut dibangun para 2014 lalu. Kini, hampir setiap beberapa meter jalan tersebut berlubang.
“Jalan pelantar tersebut dibangun lima tahun lalu. Sekarang tiap lima – enam meter jalan pelantar itu rusak,” kata Datuk Penghulu Panipahan Edi Syahrial, Senin, 17 Februari 2020 di Pelabuhan Oliong, Kota Bagansiapiapi.
Jalan pelantar ini, katanya, berada di RT 02/RW 015 di Kepanghuluan Panipahan. Ketebalan jalan pelantar yang tipis, menurutnya juga menjadi sebab jalan pelantar berlubang.
“Jalan pelantar Sungai Sampai Niat ini panjangnya satu kilo meter. Jalan pelantar menghubungkan antar kepenghhuluan Panipahan dengan Panipahan Darat dan Panipahan Laut,” katanya. (amran)