SumatraTimes.co.id – PTRUJ bekerja sama dengan TNI, Polri, MPA dan Pemerintah setempat yang tergabung dalam Satgas Karhutla melakukan antisipasi dini dan pencegahan kebakaran hutan dan lahan dengan melakukan patroli rutin, Jum’at, 2 Oktober 2020.
Patroli Karhutla dilakukan di wilayah Mesah dan Jumrah yang termasuk kategori wilayah rawan kebakaran dimana diwilayah tersebut juga didirikan Posko Satgas.
Patroli ini dilakukan sebagai upaya pencegahan kebakaran hutan dan lahan dan juga merupakan kegiatan rutin yang dilakukan setiap harinya.

Selain kegiatan patroli, Satgas Karhutla juga melakukan sosialisasi dan edukasi terhadap masyarakat yang beraktifitas disekitaran hutan.
Patih Martasena, Fire Marshall RPK PT RUJ, mengatakan bahwa kegiatan pencegahan dilakukan rutin setiap harinya. “Meskipun beberapa hari turun hujan tidak tertutup kemungkinan terjadi kebakaran, untuk itu kita jangan lengah, tetap waspada,” katanya..
Tarmizi, Crew Leader RPK PT RUJ, menambahkan bahwa patroli dan sosialisasi harus dilaksanakan setiap harinya, lebih baik mencegah dari pada memadamkan.
“Patroli Karlahut tidak hanya dilakukan melalui jalur darat, namun juga melalui jalur udara menggunakan drone,” lanjut Tarmizi.
Zulkifli Amran, Selaku Humas PT RUJ mengatakan sangat perlu kerjasama antara Perusahaan, TNI, Kepolisian dan Pemerintah setempat dalam mencegah terjadinya kebakaran hutan dan lahan. “Semoga dengan kegiatan patroli dan sosialisasi yang dilakukan Satgas Karhutla ini dapat mencegah terjadinya kebakaran hutan dan lahan,” kata Zulkifli.***
Pewarta: m sarbaini
Editor: amran