Pulau Halang Muka – Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kepenghuluan Pulau Halang Muka Kecamatan Kubu Babussalam berperan aktif dalam Pembangunan.
TP PKK Kepenghuluan Pulau Halang Muka yang diketuai oleh Putri Wahyuni, Wakil Ketua Masyitoh, Bendahara Lismawati Panggabean fokus pada peningkatan kesejahteraan keluarga melalui 10 Program Pokok PKK, seperti pendidikan, kesehatan, pangan, dan ekonomi keluarga, serta menjadi mitra strategis pemerintah di berbagai tingkatan.

” Harapan kami dengan kehadiran TP PKK Kepenghuluan Pulau Halang Muka Kecamatan Kubu Babussalam dapat memberikan wadah bagi perempuan untuk aktualisasi diri, mengembangkan potensi, dan meningkatkan kemampuan kepemimpinan, ujar Ketua TP PKK Putri Wahyuni belum lama ini.
Dijelaskannya, adapun Fungsi dan Peran TP PKK Kepenghuluan Pulau Halang Muka yaitu Fasilitator, Pelaksana memfasilitasi, merencanakan, melaksanakan, dan menggerakkan program-program PKK di masyarakat.
TP PKK Kepenghuluan Pulau Halang Muka adalah mitra Pemerintah artinya bekerja sama dengan pemerintah sebagai mitra strategis untuk mencapai tujuan pembangunan keluarga dan masyarakat.
Sudah banyak kegiatan yang dilakukan oleh TP PKK Kepenghuluan Pulau Halang Muka antaranya berperan aktif dibidang kesehatan, melakukan pertemuan rutin bersama Pengurus TP PKK, ikutvserta dalam kegiatan Posyandu dan lain sebagainya.
TP PKK secara garis besarnya adalah organisasi kemasyarakatan di Indonesia yang memberdayakan perempuan untuk berpartisipasi aktif dalam pembangunan nasional.

Alhamdulillah, selama kami menjabat Ketua bersama Pengurus TP PKK Kepenghuluan Pulau Halang Muka telah melaksanakan sejumlah kegiatan yang termasuk dalam 10 Program Pokok PKK, termasuk dibidang kesehatan dan Posyandu, tutup Putri Wahyuni. (Galeri foto desa Rohil Membangun)









