ROHIL – Pemkab Rohil mengelar pertemuan mengantisipasi terjadinya gejolak social di tengah masyarakat Rokan Hilir (Rohil), akibat dari penghinaan yang dilakukan Josep Edward Panji Putra, terhadap Ustaz Abdul Somad Lc, di akun media sosial facebook.
Cuitan Josep Edwar Panji Putra di facebook tersebut banyak menuai kecaman. Josep diketahui warga Kecamatan Sinaboi, Kabupaten Rokan Hilir (Rohil). Yang bersangkutan saat tengah berada di Kota Medan, Sumatera Utara (Sumut).
Meski sempat dikabarkan sakit pada Selasa, 20 Agustus 2019, BupatI Rohil H Suyatno, terlihat segar bugar sejak dua hari belakangan ini memimpin pertemuan dengan segenap unsur Forkopimda Rohil, di Mess Pemkab Rohil, di Jalan Perwira, Kota Bagansiapiapi, Rabu – Kamis, 21-22 Agustus 2019.
Ada Ketua MUI Rohil H Ucok Muhtar, Kakan Kemenang H Agustiar SAg, FPI, LDII, dari Kodim 0321 Rohil, Polres Rohil, TNI AL, sejumlah kapolsek di Rohil, dan lain-lain.
“Kita sangat berharap kondisi Rohil ini aman. Jangan sampai permasalahan ini menimbulkan hal-hal yang tidak kita inginkan,” kata Bupati H Suyatno, di Mess Pemkab Rohil.
Bupati H Suyatno juga meminta kepada para tokoh agama, MUI, LDII, FPI, Ormas Islam, dan masyarakat dapat menahan diri, dan sabar.
Dikatakan Bupati H Suyatno, kejadian ini merupakan kejadian ke dua kali di Rohil. Masih pada 2019 ini, sebut Bupati, kasus hampir sama juga terjadi di Tanah Putih Tanjung Melawan.
“Kita menyikapi permasalahan ini dengan serius. Sehingga kita segera mengadakan pertemuan dengan tokoh agama, Forkopimda Rohil, dan tokoh masyarakat se Rohil, guna mengantisipasi persoalan ini,” terang Bupati.
BupatI H Suyatno menambahkan, ia juga meminta kepada media masa elektronik, dan cetak turut mendinginkan suasana. Apa lagi, jelas Suyatno, menjelang Pilkada Rohil 2020.
“Apa lagi tidak lama lagi Pilkada 2020. Sehingga sangat kita harapkan agar bagai mana kondisi dan situasi di Rohil itu tetap berlangsung aman,” pungkas Bupati. (amran)
Editor : Amran