Bagansiapiapi – Camat Bangko Aspri Mulia S, Stp, M.Si. Senin (1/8/2022) meresmikan Kantor Rohil Peduli (Roli) berlokasi di jalan Utama Kelurahan Bagan Barat.
Dengan adanya kantor Roli ini, bagi masyarakat Kabupaten Rokan Hilir yang ingin berdonasi untuk kepentingan sosial sudah bisa langsung ke kantor.
“Alhamdulillah pada hari ini kami meresmikan kantor Rohil peduli (Roli) yang berada di jalan Utama, sejauh ini keberadaan Roli sangat membantu khususnya di Pemerintahan Kabupaten Rokan Hilir terkait kegiatan sosial kemasyarakatannya, yang membantu masyarakat yang benar benar membutuhkan. apalagi masyarakat yang sakit dan yang lain lainya. Demikian ucap Camat Bangko saat di wawancara SumatraTimes.co.id
Penuturan Camat Bangko,Pemerintah Kecamatan Bangko mengapreseasi atas kehadiran Rohil peduli ditengah -tengah kita (masyarakat) apalagi di Bagansiapiapi.
Harapan saya program Rohil peduli ini sesuai dengan mottonya mudah mudahan kompak, peka, solid bergerak dan tuntaskan, dengan moto tersebut bisa di apresiasikan dilapangan dan tetap membantu masyarakat yang benar benar membutuhkan, tutup Camat Bangko.
Masih di area Kantor Rohil Peduli, Pembina Rohil Peduli, Andre melihat pada tahun ini generasi muda kita banyak mengarah ke negatif, sehingga membuat Rohil Peduli segera bergerak di bidang ini biar masyarakat dan generasi biar bermotifasi yang positif.
Untuk cabang Rohil peduli ini, Alhamdulillah Kami buka terus, selagi generasi muda itu memang berjuang sesuai dengan hati nuraninya. Harapan saya untuk kedepan para dunatur dan masyarakat yang berlebih agar bisa untuk memberikan bantuannya kepada Rohil peduli ini. tutup Andre.
Hadir dalam acara tersebut antaranya Kapolsek Bangko, Ketua Rohil peduli, dan juga hadir pengurus dari Kecamatan Sinaboi dan Batu Hampar,beserta para undangan. tutup (Diarto koba kampung