BAGANSIAPIAPI, sumatratimes.co.id- Bertambah 9 orang kasus positif Covid 19 di Rohil pada hari ini, Minggu (09/08/2020). 9 orang ini merupakan hasil penelusuran tracking kontak dengan Ny.D (28) yang terlebih dahulu dinyatakan positif Covid 19. Ny. D (28) melakukan pemeriksaan Swab di Kabupaten Rokan Hilir pada tanggal 28 Juli 2020 dengan hasil dinyatakan terkonfirmasi Covid-19. Sedangkan Ny D (28) menjadi pasien 13 di Rohil yang terkonfirmasi positif karena kontak erat dengan pasien 03, Tn. SS (27). Tn SS (27) pasien 03 di Rohil merupakan tenaga kesehatan yang bekerja pada salah satu fasilitas kesehatan di Baganbatu, Kabupaten Rokan Hilir. Kemaren terdapat satu orang bocah perempuan, pasien 36, An.PAW (3) yang merupakan hasil penelusuran tracking kontak dengan Ny D (28). Sehingga sampai hari ini 10 orang hasil penelusuran tracking kontak dengan pasien 13, Ny D (28).
Juru bicara Satgas Penanganan Covid 19 Rokan Hilir H.Ahmad Yusuf,S.Sos,MH menjelaskan bahwa pada hari ini penambahan kasus positif Covid 19 di Rohil sebanyak 9 pasien (pasien 41 sampai dengan pasien 49,red). Sehingga total psien positif Covid 19 di Rokan Hilir mencapai 49 orang. Namun hari ini ada juga berita gembira karena pada hari ini yang sembuh dan pulang sebanyak 12 orang.
“3 orang dari RS Ibunda, 4 orang dari RS Indah ( wilayah Bagan batu ), 5 orang dari wilayah kerja Sedinginan yang dulu rawat di RS Aulia Pekanbaru,”tutur H.Ahmad Yusuf,S.Sos,MH melalui media perpesanan WhatsApps, Minggu (09/08/2020).
Sehingga jumlah total yang positif Covid 19 pulang dan sembuh hingga hari ini sebanyak 18 orang. Sedangkan 2 orang dari puskesmas Sinaboi dirawat di Medan.
Dikatakannya, total pelaku perjalanan (PP) di Rokan Hilir hingga hari ini sebanyak 13.003 orang dengan rincian karantina rumah sebanyak 851 orang dan selesai karantina sebanyak 12.152 orang. Sedangkan suspek atau pasien dalam pantauan nihil. Jumlah kontak erat sebanyak 1055 orang.
Lebih lanjut dijelaskannya, pasien positif covid 19 yang dirawat di UPT Puskesmas Baganbatu sebanyak 6 orang, di rawat di RSUD DR RM Pratomo Bagansiapiapi sebanyak 4 orang, dirawat di RSU Aulia Pekanbaru 1 orang, dirawat di RSU Indah Baganbatu 16 orang, dirawat di RSU Ibunda Baganbatu 2 orang, dirawat di luar Rohil yakni di Medan sebanyak 2 orang yaitu warga Medan dari UPT Puskesmas Sinaboi.
Sedangkan 18 orang sembuh yang sempat di rawat karena positif Covid 19 yakni dari UPT Sedinginan 1 orang, UPT Balai Jaya 1 orang, UPT Baganbatu 2 orang, RSUD DR RM Pratomo Bagansiapiapi 1 orang, RSU Aulia Pekanbaru 5 orang, RSU Indah Baganbatu 4 orang, RSU Ibunda Baganbatu 3 orang dan dari RSU Indah Baganbatu yang dirawat di Medan 1 orang.
Juru bicara Satgas Penanganan Covid 19 ini menegaskan agar masyarakat senantiasa waspada dan hati-hati dengan selalu menggunakan masker jika keluar rumah, selalu cuci tangan dengan air mengalir dan sabun atau hansanitazer, jaga jarak dan berkumpul-kumpul.
“Dianjurkan oleh bupati Rohil yang juga ketua Satgas penanganan Covid 19 agar mereka yang sudah diambil swab dan belum menerima hasil swab agar menjaga dan membatasi aktifitas dengan mengisolasi mandiri di rumah. Mari kita sama-sama menjaga diri dengan mengutamakan aturan protokol kesehatan. Karena kita harus waspada terhadap orang yang tanpa gejala. Ini untuk menjaga diri kita sendiri dan masyarakat kita,”tuturnya.
Berikut data 9 orang pasien positif Covid-19 di Rohil hari ini:
01).Pasien 41 terkonfirmasi Covid-19 di Rohil adalah Ny. AR (25) yang merupakan warga Kabupaten Rokan Hilir dan saat ini sudah diisolasi dan dirawat di Kabupaten Rokan Hilir. Ny. AR (25) merupakan kontak erat dengan pasien 13, Ny. D (28) yang merupakan warga Kabupaten Rokan Hilir.
02) Pasien 42 terkonfirmasi Covid-19 di Rohil adalah An. FRR (13) berjenis kelamin perempuan yang merupakan warga Kabupaten Rokan Hilir dan saat ini sudah diisolasi dan dirawat di Kabupaten Rokan Hilir. An. FRR (13) merupakan kontak erat dengan pasien 13, Ny. D (28) yang merupakan warga Kabupaten Rokan Hilir.
03) Pasien 43 terkonfirmasi Covid-19 di Rohil adalah Ny. H (36) yang merupakan warga Kabupaten Rokan Hilir dan saat ini sudah diisolasi dan dirawat di Kabupaten Rokan Hilir. Ny. H (36) merupakan kontak erat dengan pasien 13, Ny. D (28) yang merupakan warga Kabupaten Rokan Hilir.
04) Pasien 44 terkonfirmasi Covid-19 di Rohil adalah Ny. RW (29) yang merupakan warga Kabupaten Rokan Hilir dan saat ini sudah diisolasi dan dirawat di Kabupaten Rokan Hilir. Ny. RW (29) merupakan kontak erat dengan pasien 13, Ny. D (28) yang merupakan warga Kabupaten Rokan Hilir.
05) Pasien 45 terkonfirmasi Covid-19 di Rohil adalah Ny. RR (23) yang merupakan warga Kabupaten Rokan Hilir dan saat ini sudah diisolasi dan dirawat di Kabupaten Rokan Hilir. Ny. RR (23) merupakan kontak erat dengan pasien 13, Ny. D (28) yang merupakan warga Kabupaten Rokan Hilir.
06) Pasien 46 terkonfirmasi Covid-19 di Rohil adalah Tn. S (51) yang merupakan warga Kabupaten Rokan Hilir dan saat ini sudah diisolasi dan dirawat di Kabupaten Rokan Hilir. Tn. S (51) merupakan kontak erat dengan pasien 13, Ny. D (28) yang merupakan warga Kabupaten Rokan Hilir.
07) Pasien 47 terkonfirmasi Covid-19 di Riau adalah Ny. S (28) yang merupakan warga Kabupaten Rokan Hilir dan saat ini sudah diisolasi dan dirawat di Kabupaten Rokan Hilir. Ny. S (28) merupakan kontak erat dengan pasien 13, Ny. D (28) yang merupakan warga Kabupaten Rokan Hilir.
08) Pasien 48 terkonfirmasi Covid-19 di Rohil adalah An. SF (9) berjenis kelamin laki-laki yang merupakan warga Kabupaten Rokan Hilir dan saat ini sudah diisolasi dan dirawat di Kabupaten Rokan Hilir. An. SF (9) merupakan kontak erat dengan pasien 13, Ny. D (28) yang merupakan warga Kabupaten Rokan Hilir.
09) Pasien 49 terkonfirmasi Covid-19 di Rohil adalah Ny. S (51) yang merupakan warga Kabupaten Rokan Hilir dan saat ini sudah diisolasi dan dirawat di Kabupaten Rokan Hilir. Ny. S (51) merupakan kontak erat dengan pasien 13, Ny. D (28) yang merupakan warga Kabupaten Rokan Hilir. (gun)